KabarPublik-Cipayung
Dibantu para santri pondok pesantren (ponpes) diantaranya ponpes Qutron Nada, Kecamatan Cipayung berobsesi menggeser Kecamata Beji di peringkat pertama di ajang Musyabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ke XXII Kota Depok di Kecamatan Limo, 24-26 November 2021.
Wakil Walikota Depok, Imam Budi Hartono dan Ketua DPRD Depok, MT Putra foto bersama panitia penyelenggara MTQ XXII Kota Depok, Rabu (24/11/21).Ditemui seusai mengikuti pembukaan MTQ XXII, Rabu (24/11/21), Camat Cipayung, Hasan Nurdin mengakatan, semua kontingen memiliki konsep dan strategi untuk bisa neraih juara, sehingga bagi Cipayung semua kontingan saingan berat.
"Kalau kami menganggap enteng itu berarti kami takabur. Minimal buat kami bisa mempertahan juara kedua, ya kami berharap peringkatnya meningkat (pertama) dari tahun lalu. Kalo belum bisa ya minimal bisa bertahan di peringkat kedua," kata Hasan Nurdin kepada KabarPublik.co.id di kantor Kecamatan Cipayung, Rabu (24/11/21).
Pada MTQ XXI tahun lalu Kecamatan Beji meraih juara pertama, sementara Kecamatan Cipayung juara kedua.
Untuk mewujudkan impiannya meraih juara pertama, menurut Hasan Nurdin, Cipayung mempunyai konsep dan strategi untuk bisa meraih kemenangan di MTQ XXII.
"Rahasia dong..kalo diberitahukan (kobsep dan srategi) itu mah namanya ga surprise dong," canda Hasan Nurdin seraya menambahkan, kontingen Cipayung didukung para santri ponpes diantaranya ponpes Qutron Nada. (jaya)
0 Comments