KabarPublik-Cisalak
Ratusan warga bersama jamaah Yayasan Sabilulungan Dama Rahayu (Damar) RW 06 kelurahan Cisalak, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok antusias mengikuti vaksinasi. Seusai divaksin peserta mendapat bingkisan sembako dari panitia penyelenggara, Sabtu pagi (18/9/21).
Lurah Cisalak, Wiyana memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada panitia penyelenggara, Satgas Covid19 bersama Yayasan Damar, Habib Salim, Dinkes Depok, Polsek dan Koramil Sukmajaya.
Warga tengah divaksin"Alhamdulillah kegiatannya berlangsung lancar, tertib dan kondusif, namun tetap menerapkan prokes. Untuk itu, saya memberikan apresiasi dan terima kasih untuk kerjasama semuanya," tutur Wiyana kepada KabarPublik.co.id, Sabtu (18/9/21).
Peserta menunggu panggilan untuk divaksin.Kepala Seksi Pemerintahan dan Tramtib Kelurahan Cisalah, Rini Ekasari yang juga Koordinator Satgas Covid12 Kelurahan Cisalak menjelaskan, vaksinasi massal kerjasama Kelurahan dengan Yayasan Damar berlangsung di yayasan itu sejak pagi sudah didatangi warga setempat dan para jamaah yayasan tersebut yang kabarnya berasal dari wilayah lain.
"Alhamdulillah kegiatannya berlangsung lancar, tertib, aman dan kondusif. Kami targetkan sebanyak 350 peserta, namun peserta melebih dari target," jelas Rini kepada KabarPublik.co.id, Sabtu (18/9/21).
Rini mengatakan, antusias warga cukup tinggi untuk mengikuti vaksinasi di RW 06, karena vaksinasi tidak hanya untuk kesehatan, tetapi untuk keselamatan.
Selesai divaksin, kata Rini, para peserta memperoleh bingkisan sembako dari panitia."Peserta yang sudah divaksin diberikan bingkisan sembako," ujar Rini.
Rini menambahkan, kegiatan Vaksinasi massal di wilayah Rw 06 metupakan bekerjama Kelurahan Cisalak dengan Yayasan Sabilulungan Damar Rahayu.
Berdasarkan laporan, menurut Rini, warga yang sudah tervaksin sebanyak 350 ora.ng dari total kehadiran sekitar 371 peserta. Gagal Vaksin sekitar 16 orng, Nik bermasalah 5 orng. Total kehadiran 371 orang.
"Perlu kami sampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan Vaksinasi kali ini adalah dengan nilai terbaik dari segi kepanitiaan, peserta vaksin, kelengkapan penyelenggaraan dan Prokes," kata Rini.
Rini mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada pengurus Yayasan SADAR, Ka. PKM Abadijaya dan Jajaran, Tim Nakes Sentra Medika dan Wilayah jajaran Rw 06, tiga Pilar dan rekan-rekan anggota Linmas.
"Kami tidak menyebutkan satu persatu. Semoga menjadi ladang amal ibadah kita Semua. Amiiinnn," pungkas Rini (jaya)
0 Comments