Subscribe Us


 

Dalam 5 Tahun Kedepan, PDAM Depok Targetkan 35.000 Sambungan Langsung

KabarPublik-Depok

Dalam lima tahun kedepan, PDAM (Perusahaan Daerah Air Minum)  Tirta Asasta Kota Depok menargetkan  sedikitnya 35.000 sambungan langsung (SL). 



 Hal itu terungkap didalam Lokakarya Business Plan  2021-2025 PDAM Tirta Asasta Kota Depok yang dibuka Pjs Sekda Kota Depok, Sri Utomo mewakili Walikota Depok Mohammad Idris di aula Teratai Lantai 1 Balaikota Depok, Selasa (23/3). 

Lokakarya Business Plan 2021-2025 PDAM Tirta Asasta Kota Depok berthemakan: Meeujudkan Layanan Air Minum Berkualitas Prima Yang Berwawasan Lingkungan di Kota Depok, dihadiri   Dirut PDAM M Olik Abdul Holik beserta jajaran direksi PDAM Tirta Asasta.

Dalam membacakan sambutan WaliKota Depok, Sri Utomo menyampaikan apresiasi atas nama pribadi dengan diselenggarakan kegiatan yang bertujuan untuk mempertajam rencana-rencana yang telah ditetapkan atau rencana yang diharapkan. "Manfaat dan fungsi Business Plan antara lain sebuah bagian terpenting yang memperlihatkan keadaan saat ini dan masa depan," kata Sri Utomo.

Hal tersebut sebagai daya tarik untuk mengawali sebuah bisnis, merancang strategi, dan rencana awal bisnis, mencari sumber dana guna menarik atau mendatangkan pihak ketiga seperti investor, jasa perbankan atau lainnya yang akan membantu bisnis yang dijalankan, lanjutya.

Artinya, rencana bisnis, dapat menjadi semacam proposal yang akan membantu mendapatkan modal usaha. Kemudian membuat bisnis lebih fokus dan terarah dalam menentukan jenis bisnis, modal, strategi bisnis serta jenis pemasaran yang akan digunakan. Business Plan, juga dapat digunakan untuk memprediksi masa depan bisnis yang akan dijalankan. "Sebab, saat menyusun rencana bisnis, maka akan terlihat gambaran ke depan perusahaan yang akan dijalankan," ujarnya. 

Menurut dia, PDAM sendiri memerlukan pembiayaan yang cukup besar mengingat cakupan layanan PDAM yang baru 15%, sementara SDGs pada tahun 2030 menargetkan akses air minum 100% menjadi salah satu alasan penyelenggaraan kegiatan ini.

Nantinya anggaran tersebut akan dialokasikan untuk meningkatkan aspek-aspek pelayanan PDAM Depok dalam penguatan dan pengembangan fasilitas produksi dan jaringan distribusi, penguatan sistem operasional, peningkatan kapasitas dan sistem pengelolaan Sumber Daya Manusia, penguatan kegiatan pemasaran, sosialisasi dan edukasi terkait isu lingkungan, kesehatan, dan lainnya yang terkait PDAM, kolaborasi Pentahelix antara PDAM, akademisi, bisnis, pemerintah, komunitas, dan media serta pengembangan bidang usaha baru.

Dengan total Target Sambungan Langganan (SL)  selama 5 tahun dari 2021-2025 sebesar 35.000 SL, melakukan konsolidasi dan pembahasan untuk mempertajam rencana-rencana yang akan ditetapkan selama 5 tahun kedepan menjadi prioritas PDAM. (jaya)

Post a Comment

0 Comments