KabarPublik-Depok
Seluruh SMP Negeri di Kota Depok siap mendukung dan menyukseskan pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) dua sesi di tahun ajaran 2018/2019.
Ketua K3S SMPN Kota Depok, Komarudin. |
"Insya Allah pelaksanaan UNBK untuk SMPN mudah-mudahan bisa 2 (dua) sesi," kata Komarudin kepada kabarpublik.co.id, pekan lalu.
Mengenai kesiapan alat sarana prasarana, Komarudin berharap, mudah-mudahan juga bisa tercukupi." Mudah-mudahan juga tercukupi karena kemarin sudah dicoba dalam TO (try out)," ujarnya.
Secara terpisah dimintai komentarnya, Kepsek SMPN 2, Purnomo dan Kepsek SMPN 11, Salim Bangun khusus sekolah masing-masing tidak ada masalah untuk pelaksanaan UNBK Dua Sesi.
"Insha Allah..tidak ada masalah," kata Purnomo kepada kabarpublik.co.id, swarapendidikan dan kastara, belum lama ini.
Hal yang senada juga disampaikan Kepsek SMPN 11, Salim Bangun." Saya kira ga masalah kok".
Mengenai kesiapan komputer atau laptop, Purnomo menuturkan, sarana tersebut tersedia cukup karena SMPN 2 pernah menjadi RSBI.(jay)
0 Comments